SK SKP

Selasa, 11 September 2018

MEMPERSIAPKAN MAHASISWA AKUNTANSI UNTUK MENGHADAPI DUNIA AKUNTAN DI MASA MENDATANG MELALUI SEMINAR REGIONAL AK 2018



Seminar Regional Akuntansi merupakan salah satu program kerja Bidang I HM Akuntansi FEB UNUD yang berlangsung pada tanggal 8 September 2018. Seminar Regional Akuntansi merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untuk menginformasikan kepada mahasiswa mengenai informasi akuntansi dan profesi akuntansi yang ada di Indonesia


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan manfaat kepada Mahasiswa Program Studi Akuntansi agar mampu mengubah dan mengembangkan pola pikir yang kompeten, inovatif, serta kreatif untuk meningkatkan kualifikasi dirinya pada profesi akuntan di dunia kerja.





“Sangat merasa senang dan bangga karena bisa mengemban tugas yang sudah dipercayakan kepada saya, dan tentunya kepada seluruh teman teman dikepanitiaan Seminar Regional Akuntansi 2018 serta SC, BPM, rekan di Himpunan saya sangat berterima kasih atas seluruh bantuan, kritik maupun saran untuk saya dan semreg sendiri, sehingga bisa menyukseskan Seminar Regional Akuntansi pada tahun ini. Semoga seminar regional akuntansi tahun depan, dapat lebih baik dan meriah dari tahun ini. Cermati kendala yang terjadi sehingga dapat teratasi dan kedepannya tidak terulang kembali.” Ucap Sri Ayu Wulandari mengenai pesan dan kesan selaku ketua Seminar Regional Akuntansi 2018.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar